Welcome everyOne :)

Just read n enjoy the flight ^^,

Senin, 05 Oktober 2009

Apa itu Telematika ???

Dalam kehidupan sehari-hari kadang ataupun seringkali kita mendengar penggunaan kata "telematika.." maupun nama Roy Suryo sebagai seorang pakar telematika terkemuka di Indonesia.

Lalu dalam benak saya terlintas apa sih sebenarnya telematika itu --,??

Apakah sama dengan Telepon, Telegraf, maupun Telekomunikasi yang mempunyai awalan kata “Tele…..( = jauh)” dan juga berhubungan dengan bidang komunikasi. Serta “matika” yang merupakan singkatan dari matematika.
Dan kalau digabungkan dari penjabaran (ngaco saya) telematika dapat diartikan menjadi komunikasi jauh dengan perhitungan matematika ^^.
Upppssss….jadi tambah bingung,, daripada bingung sendiri mending kita cari-cari jawabannya lewat Om Gugel (dibaca : Google) aja deh ya…

Dan setelah mengkorek-korek makna kata “telematika..”, ditemukan bahwa telematika berasal dari bahasa Perancis yakni “TELEMATIQUE” pertama kali digunakan pada tahun 1978 oleh Simon Nora dan Alain Minc dalam bukunya L'informatisation de la Societe. Telematika adalah penyatuan, pembauran (konvergensi) konsep sistem jaringan telekomunikasi (komunikasi jarak jauh) dengan teknologi informasi (Informatika). Salah satu contoh aplikasi dari telematika dapat kita lihat pada Internet. Dimana adanya keterkaitan antara bidang ilmu telekomunikasi dengan informatika.

TELEMATIKA = TELEKOMUNIKASI + INFORMATIKA

Kalo di Indonesia lebih kita kenal dengan telematika, ternyata telematika ini juga sering disebut dengan ICT (Information and Communications Technology). Secara lebih spesifik, ICT merupakan ilmu yang berkaitan dengan pengiriman, penerimaan dan penyimpanan informasi dengan menggunakan peralatan telekomunikasi. Apapun sebutannya telematika mempunyai peran yang sangat besar dalam perkembangan diberbagai aspek kehidupan (ekonomi, kesehatan, pendidikan, dll.).

Ada yang tahu gak di Indonesia lembaga apa yang fungsinya mengatur dan melaksanakan berbagai bidang usaha yang bergerak pada sektor telematika??? (Yang tahu acungkan jari tangan yaa ^^,).
Mau, tahu jawabannya bisa langsung klik disini.


And the last but not least, moga post saya mengenai telematika ini bermanfaat [^^,]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar